oleh

Kadis Kominfo-SP dan Perkimtan Berbagi di Desa Bahari

Luwu Timur — Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian (Kominfo-SP), H. Hamris Darwis, Kepala Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan (Perkimtan), Andi Wija Hasan bersama dengan Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Luwu Timur menggelar Aksi “Jumat Berbagi” di Desa Bahari Kecamatan Wotu.

Aksi Jumat Berbagi ini merupakan rangkaian dari Kunjungan Kerja Menyapa Desa Bupati Luwu Timur terkait Evaluasi Program 2021 dan Kick Off Program 2022 Pemerintah Kabupaten Luwu Timur Berbasis Kecamatan.

Turut mendampingi Kepala Desa Bahari, Baso Pangerang, Kepala Bidang Informasi dan Komunikasi Publik Diskominfo-SP, Hayati Ilyas beserta para stafnya.

Selain di Desa Bahari, Jumat Berbagi ini juga dilakukan di seluruh desa-desa yang ada di Kecamatan Wotu, salah satunya ialah di Desa Rinjani dimana Dinas Dukcapil berkolaborasi dengan Badan Pendapatan Daerah berbagi paket sembako di desa tersebut.

Tabe, ini ada titipan paket sembako dari Pemerintah Kabupaten Luwu Timur, semoga dapat bermanfaat buat keluarga,” ucap Kepala Dinas Kominfo-SP, H. Hamris Darwis saat menyerahkan paket sembako kepada salah seorang warga Desa Bahari, Jumat (04/02/2022).

Sebanyak 10 KK dibagikan paket sembako di Desa Bahari ini, dimana sebelumnya Kepala Desa Bahari mendata warganya yang benar-benar membutuhkan paket sembako tersebut.

Sementara Kepala Desa Bahari, Baso Pengerang mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Luwu Timur atas aksi berbaginya hari ini.

“Insya Allah sangat membantu warga kami yang sangat membutuhkan, terima kasih bapak dan ibu sudah berbagi di desa kami,” tandas Baso Pangerang. (*)

Komentar