oleh

Mengenal Lebih Dekat Sosok Andi Rio Ketua Tim Pemenangan Budiman-Akbar

-Profil-123 views

NARASI TANA LUWU – Andi Muhammad Rio Patiwiri Hatta atau lebih akrab disapa Andi Rio adalah putra dari mantan bupati Luwu Timur dua periode, Andi Hatta Marakarma.

Andi Rio didaulat sebagai ketua tim pemenangan pasangan petahana Budiman-Akbar dalam kontestasi pilkada Luwu Timur 2024.

Andi Rio lahir pada 1 Mei 1982 adalah sosok pengusaha muda yang  saat ini juga menjabat sebagai sekretaris di DPD II Partai Golkar Luwu Timur.

“Dengan ucapan Bismillahirahmanirrahim, saya siap mengemban amanah yang diberikan sebagai ketua tim pemenangan bapak bupati Budiman dan Mochammad Akbar Andi Leluasa. Semoga program pro rakyat yang diusung kandidat kami dapat terus menebar kebaikan di Bumi Batara Guru,” singkat Andi Rio, usai mendampingi pendaftaran bakal calon Budiman-Akbar di KPU Luwu Timur, Rabu (28/08/2024) pekan kemarin.

Sesumbar dia bertekad mengantarkan pasangan Budiman-Akbar memenangkan pilkada Luwu Timur yang sedianya digelar 27 November 2024 mendatang.

“Kerja keras dan kolaborasi yang baik di semua elemen, simpul relawan, jaringan pendukung serta mesin partai politik pengusung Budiman-Akbar, PDI-P, Golkar, Gerindra dan PPP terus bergerak menyasar akar rumput mensosialisasikan program unggulan kandidat kami untuk melanjutkan kebaikan di Bumi Batara Guru,” ungkap Andi Rio.

Dia optimis capaian prestasi yang telah ditorehkan Budiman-Akbar akan terus dipertahankan bahkan ditingkatkan jika masyarakat Luwu Timur kembali memberi kepercayaan untuk memimpin Luwu Timur.

“Insyaallah kami (Budiman-Akbar) akan membumikan program-program prioritas demi kesejahteraan masyarakat Luwu Timur, capaian prestasi yang berkelanjutan hingga pemenuhan pelayanan dasar kebutuhan masyarakat di daerah ini,” imbuhnya.

Sekadar diketahui, Andi Rio juga pernah bertarung dalam pilkada Lutim 2020. Saat itu dia berpasangan dengan Irwan Bachri Syam menghadapi pasangan Husler-Budiman. (*)

Komentar