oleh

Polres Lutim Kerahkan 250 Personel Amankan Pendaftaran Paslon Bupati dan Wakil Bupati

-Daerah, Terkini-125 views

* Tak Ada zona Merah

MALILI, NARASI TANA LUWU – Upaya menjaga keamanan dalam tahapan Pilkada serentak 2024, Polres Luwu Timur mengerahkan sebanyak 250 personel keamanan, terdiri dari unsur TNI, Polri, Dishub hingga Satpol PP.

Demikian diungkapkan, Kapolres Luwu Timur, AKBP Zulkarnain SH MH SIK saat ditemui di pelataran kantor KPU Luwu Timur usai pendaftaran pasangan calon (Paslon) Budiman-Akbar, Rabu 28 Agustus 2024.

“Ada 250 personel keamanan yang kita kerahkan kali ini,” ungkap Kapolres Luwu Timur.

Terkait analisa pihak keamanan soal daerah rawan konflik atau zona merah rawan konflik di Kabupaten Luwu Timur, dirinya tak menapik hal itu ada kemungkinan. Namun sejauh ini menurut dia, masih aman dan kondusif.

“Ya, sejauh ini masih aman dan kondusif,” tegas Kapolres Luwu Timur ini.

Untuk diketahui Pilkada Luwu Timur 2024 dipastikan hanya akan diikuti oleh tiga pasangan calon (Paslon).

Ketiga kandidat tersebut yakni Paslon Isrullah Ahmad berpasangan dengan H Usman Sadik yang diusung Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai Demokrat, PKB, dan PAN. Paslon ini sudah melakukan pendaftaran ke KPU Luwu Timur, Selasa 27 Agustus 2024 kemarin.

Kandidat ke dua yakni Paslon Budiman Hakim berpasangan dengan Mochamad Akbar Andi Leluasa yang diusung PDI Perjuangan, Partai Golkar, Partai Gerindra, dan PPP. Dan sudah melakukan pendaftaran ke KPU Luwu Timur, Rabu 28 Agustus 2024 hari ini.

Kandidat ke tiga yakini Paslon Irwan Bachri Syam berpasangan dengan Puspawati Husler yang akan mendaftar Kamis 29 Agustus 2024 besok. (*)

Komentar