NARASI TANA LUWU – Wakil Ketua I DPRD Luwu Kabupaten Luwu Timur, HM. Siddiq BM merespon baik Kabupaten Kolaka Utara yang siap menjadi Tuan Rumah Hari Jadi Luwu dan Hari Perlawanan Rakyat Luwu tahun depan. Ia menilai hal tersebut semakin merekatkan ikatan kekeluargaan Wija To Luwu.
Demikian dikatakannya, usai menghadiri puncak acara HJL ke -756 dan HPRL ke -78 di Stadion Andi Hasan Opu To Hatta, (23/01/2024).
Menurut Siddiq, untuk pertama kalinya dalam sejarah dua kabupaten di Provinsi Sulawesi Tenggara yakni Kabupaten Kolaka dan Kolaka Utara menghadiri HJL dan HPRL.
Ini membuktikan meskipun mereka berada di wilayah Sulawesi Tenggara namun secara historis dua wilayah tersebut masih wilayah Kedatuan Luwu.
” Artinya kita masih sama – sama wija To Luwu, masih satu ikatan kekeluargaan. Makanya kita sangat mendukung jika tahun depan Kolaka Utara menjadi tuan rumah HJL dan HPRL, supaya generasi muda di Kolaka dan Kolaka Utara juga paham kita masih satu rumpun keluarga. Banyak yang tidak tahu kalau Kolaka dan Kolaka Utara itu masih Wija To Luwu ” Terang Siddiq.
Tak hanya itu, Siddiq juga salut dengan keinginan Kolaka dan Kolaka Utara bergabung dalam perjuangan provinsi Luwu Raya.
” Jika dua kabupaten ini sudah menyatakan diri siap bergabung, saya pikir ini langkah maju, dan saya menyarankan agar segera ditindaklanjuti. ” kata Siddiq.
Komentar